Rooftop Buddies - Honey Dee: Perjalanan Bersama Teman Bunuh Diri


Rooftop Buddies bisahnya tentang Rie dan Bree yang bertemu di atap gedung untuk bunuh diri. Rie ingin mengakhiri hidupnya karena dia mengidap kanker. Sedangkan Bree, dia menyimpan kisah kelam dari masa lalu.
"Bree, apa kalau bunuh diri bareng, kita bisa sama-sama terus?" (h. 30)
Pertemuan itu membawa mereka pada petualangan yang menyelami masa lalu masing-masing dan mengantarkan mereka pada pilihan: terus hidup atau memilih bunuh diri.

Review

Sejak melihat blurb, buku ini jelas punya premis yang menarik. Buku ini membawa tema bunuh diri, juga sicklit. Lebih lagi, premisnya dimulai dengan pertemuan dua orang yang ingin mengakhiri hidup di atap gedung. Wow! Saya sangat penasaran bagaimana kisah Rie dan Bree akan dibawa dalam novel ini.

Lengkap lagi dengan judulnya yang catchy: Rooftop Buddies. Judul ini membuat saya berpikir banyak hal dan berspekulasi aneka hal. Kovernya juga cakep. Pas banget menggambarkan premis yang dibawa.

Cerita sendiri ditulis dengan bahasa yang lugas. Kisah Rie dan Bree dituturkan dari sudut pandang orang pertama, dari sudut Rie. Jadi Rooftop Buddies ini bakal terasa personal. Rie banyak mengisahkan soal dirinya, dan bagaimana perasaannya. Ketika saya membaca bagian akhir buku, saya menemukan bahwa novel ini ditulis berdasarkan pengalaman penulis sendiri ketika berada di posisi Rie. Pantas saja bagian ketika Rie begitu tersiksa dengan penyakitnya saya ikut merasakan hal itu.

Apalagi bagian di akhir ketika Rie berinteraksi dengan lebih banyak penderita kanker. Bagian itu bikin emosi saya terkuras. :(
Ini bukan tentang kematian. Ini tentang hidup. Jika kematian adalah batas akhir, seharusnya aku bisa menikmati kehidupan dengan sebaiknya. Ini juga bukan tentang orang-orang yang membenciku. Ini tentang orang-orang yang mencintaiku dan bagaimana aku membalas cinta mereka. (h. 251)
Sayangnya, ada terlalu banyak kematian beruntun yang saya temukan di sini. Kematian ini ada yang seharusnya bisa dihindari karena jalan cerita tetap bisa dibawa ke arah yang penulis inginkan. Mungkin penulis berusaha membuat Rooftop Buddies lebih dramatis, tapi bagi saya hal itu justru menjadi terlalu berlebihan dan membuat kisah Rie bersama Bree menjadi aneh.

Satu hal lagi yang saya sayangkan adalah penulis memilih membangun hubungan Rie dan Bree menjadi lebih dari 'buddies'. Gimana ya, meski bisa jadi tidak terhindarkan karena mereka berada dalam posisi yang serupa, tapi peningkatan hubungan mereka tidak terjalin dengan baik. Beberapa bagian juga dibuat lebih dramatis (seperti bagian Bree membuka bajunya) itu dan ... saya sejujurnya tidak menyukai perkembangan hubungan mereka ke arah sana.

Terus, peran keluarga Rie juga terasa ... kurang. Mungkin karena Rie sudah menyerah, lalu tahu-tahu bertemu Bree, dan dari sanalah novel ini ditulis jadi interaksi Rie dengan keluarganya tidak terlalu dieksplorasi ya. Cuma sayang banget karena kalau dari penceritaan Rie di novel ini keluarganya berusaha sebegitu besar untuknya.
"Kalau dia memang mencintaimu, seharuasnya kamu jadi alasan dia untuk tetap hidup." (h. 120)
Rooftop Buddies ini punya premis yang menarik, ditulis dengan apik, dan mengangkat hal yang mendalam. Lebih lagi buku ini berasal dari pengalaman pribadi penulis sendiri. Sayangnya, beberapa bagian yang saya sebutkan di atas membuat saya tidak bisa menyukai novel ini seutuhnya. Novel ini masih membuat saya terenyuh dan emosi seperti sicklit lain, cuma karena ada begitu banyak hal yang coba disampaikan penulis dalam buku ini membuat saya merasa kewalahan.

Jika saja novel ini dibuat dengan lebih perlahan, dan eksekusinya lebih diperdalam (apalagi hubungan Rie dengan keluarganya) dan juga karakter lain diberikan ruang untuk berkembang lebih besar, saya yakin buku ini bisa lebih baik lagi.

Oya, saya sejujurnya menyukai karakter adik Rie. Sayangnya, ya itu, interaksinya dengan Rie sangat-sangat-sangat terbatas.
"Membuatmu merasa menjadi orang yang teraniaya adalah tugas saudara, kan?" 179)
Namun, tentu saja saya menantikan kisah lain dari penulis. Saya penasaran kisah apa yang akan diangkat oleh penulis selepas novel ini.

Selamat membaca!

Informasi Buku
Judul: Rooftop Buddies
Penulis: Honey Dee
Penerbit: GPU
Tebal: 264 halaman
Genre: Young Adult, Sick-lit

Share:

0 comments